search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kontak Erat Pasien Covid-19, Puluhan Warga Sesetan Di-Testing
Selasa, 31 Agustus 2021, 23:15 WITA Follow
image

beritadenpasar.com

IKUTI BERITADENPASAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITADENPASAR.COM, DENPASAR.

Sejumlah warga di lingkungan Alas Arum, Kelurahan Sesetan, Denpasar Selatan didatangi petugas pada Selasa (31/8). Petugas terdiri dari Kaling, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan tracer BNPB. Mereka datang untuk melakukan tes karena warga sempat kontak erat dengan pasien Covid-19. 

"Hari ini kami melaksanakan tracing penyebaran virus karena terdapat salah satu warga kami yang terpapar virus covid-19,” ujar Lurah Sesetan, Ketut Sri Karyawati saat dikonfirmasi.

Dia menyebut ada 23 orang kontak erat dengan pasien, yang akan menjalani swab pada Kamis (2/9) mendatang. Ini bertujuan agar dapat dipastikan adanya penularan virus lebih lanjut atau tidak. 

"Kami juga lakukan penyemprotan disinfektan oleh satgas di masing-masing banjar dan pembagian sembako kepada  pasien yang sedang melaksanakan isolasi mandiri di rumah," ujar Sri Karyawati.

Dengan dilaksanakannya tracing ini, dia berharap penyebaran virus ini dapat segera dipotong rantai penyebaran virus covid-19. Dia berharap warga yang sedang melaksanakan isolasi dan kontak erat dengan pasien juga agar selalu waspada serta tetap melaksanakan prokes dengan ketat sehingga tidak terjadi penyebaran yang lebih meluas.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritadenpasar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Denpasar.
Ikuti kami