search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Mabes Polri Cek Pos Operasi Ketupat di Denpasar
Jumat, 29 April 2022, 00:50 WITA Follow
image

https://beritabali.com/assets/posting/berita_222904080407_MabesPolriCekPosOperasiKetupatdiDenpasar.jpg

IKUTI BERITADENPASAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITADENPASAR.COM, DENPASAR.

Polresta Denpasar menerima kunjungan Tim Supervisi Operasi Ketupat Agung 2022 mabes Polri, pada Jumat, 29 April 2022 sekitar pukul 08.30 WITA bertempat di Pos Uma Anyar Denpasar Utara.

Tim Supervisi dipimpin oleh Brigadir Jendral Makhruzi Rahman, Sik.M.H. dan diterima oleh Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol I Made Uder, A.Md, S.H., M.Ag. dan Kasat Lantas bersama seluruh PJO ops Ketupat 2022 Polresta Denpasar. 

Rombongan tiba di Pos Uma Anyar Denpasar utara dan langsung melakukan pemeriksaan serta pengecekan administrasi dan kesiapan Pos Uma Anyar yang terkait dengan Operasi Ketupat 2022. 

Dalam Arahannya Ketua Tim Supervisi Operasi Ketupat 2022 Brigjen Makhruzi meminta kepada seluruh personel yang terlibat melaksanakan tugas dan tanggung jawab. 

Sesuai dengan petunjuk dan arahan pimpinan secara regulasi maupun arahan langsung dari pimpinan berjenjang agar kegiatan operasi dapat berjalan dengan lancar. 

Lebih lanjut jenderal bintang satu di pundak itu juga meminta kepada petugas Posko operasi agar memperkuat keterlibatan masyarakat dalam mendukung kegiatan operasi sehingga kegiatan dalam operasi ketupat 2022 memberikan manfaat dan nilai Positif di mata masyarakat. 

“Laksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai pertunjuk yang diberikan pimpinan dan tetap menjaga kesehatan selama bertugas serta selalu waspada setiap saat,” tegasnya. 

Selain itu, Brigjen Makhruzi Rahman, Sik.M.H. memberikan apresiasi untuk Posyan Uma Anyar dan juga pelayanannya karena merupakan salah satu Pos yang dinilai Lengkap dan bagus, dirinya juga meminta kepada petugas untuk terus meningkatkan pelayanan. 

Terkait kedatangan Tim Supervisi, Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol Uder mengatakan sampai dengan saat ini telah Optimal dalam melaksanakan kegiatan Operasi dan telah menggelar sejumlah kegiatan.

Salah satunya Mudik gratis dan memberikan berbagai imbauan kepada para pengendara yang akan mudik melewati Pos Uma Anyar Denpasar.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritadenpasar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Denpasar.
Ikuti kami