search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
KPU Bali Berharap Ada Alokasi Anggaran untuk Renovasi Gedung
Senin, 8 Agustus 2022, 19:04 WITA Follow
image

beritabali/ist/KPU Bali Berharap Ada Alokasi Anggaran untuk Renovasi Gedung.

IKUTI BERITADENPASAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITADENPASAR.COM, DENPASAR.

Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan didampingi Anggota KPU Bali, Sekretaris dan jajaran Sekretariat KPU Provinsi Bali, melaksanakan audiensi dengan Ketua DPRD Provinsi Bali I Nyoman Adi Wiryatama bertempat di ruang Ketua DPRD Provinsi Bali, Senin (8/8/2022).

 Agung Lidartawan menyampaikan Tahapan Pemilu 2024 sudah berjalan sampai dengan tahapan pendaftaran dan verifikasi Partai politik peserta Pemilu 2024. Lidartawan berharap KPU dan DPRD dapat saling mendukung, bersinergi dan bersama sama dalam menjalankan tahapan Pemilu 2024.

 

Agung Lidartawan juga mengharapkan untuk alokasi anggaran renovasi gedung untuk kantor KPU Bali dari Pemerintah Daerah, mengingat kondisi kantor sudah banyak kerusakan dari semenjak dibangun belum pernah direnovasi maupun dilakukan pemeliharaan terhadap gedung yang digunakan sebagai kantor KPU Provinsi Bali semenjak tahun 2003.

I Nyoman Adi Wiryatama  pada kempatan ini menyampaikan sudah sedini mungkin melibatkan Komisi I DPRD Provinsi Bali untuk terus mengikuti dan mendampingi KPU Bali dalam pelaksanaan tahapan pemilu agar tidak terjadi miskomunikasi kepada masyarakat. 

 

Wiryatama juga berharap kedepannya jika ada program tahapan pemilu dan permasalahan yang perlu didiskusikan hendaknya disampaikan kepada DPRD lebih awal agar bisa dicarikan solusinya untuk mengantisipasi permasalahan yang mungkin ditimbulkan dan menjadi hambatan terhadap kinerja KPU dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritadenpasar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Denpasar.
Ikuti kami