search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bali United Aman Dari Covid, Ini Tanggapan Pelatih
Sabtu, 5 Februari 2022, 11:20 WITA Follow
image

Beritadenpasar.com

IKUTI BERITADENPASAR.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITADENPASAR.COM, DENPASAR.

Sejumlah pemain dari berbagai tim yang ikut bertanding dalam Liga 1 terserang Covid-19. Namun Bali United berhasil bertahan. Hingga pekan ke - 22 Liga 1 Indonesia 2021-2022, skuat Bali United belum tersentuh serangan positif Covid-19.

Kecuali winger Irfan Jaya yang terpapar positif Covid-19 saat berada di Timnas Indonesia asuhan Shin Tae Yong saat menjalani pemusatan latihan jelang FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Timor Leste di Stadion Dipta Gianyar.

Selain itu, semua pemain Bali United bersih. Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco mengungkap fakta mengapa pemainnya tak terpapar positif. Prokes ketat, tes PCR rutin dan dilarang pemain Bali United ketemu pemain dari tim lain. Inilah aturan ketat Teco untuk timnya.

"Sejak awal ada saran dari dokter tim, kemudian kita punya prokes ketat jaga dalam tim," tegas Teco belum lama ini.

Selain itu, menurut Teco, pemain dilarang bertemu tim lain selain bertemu saat pertandingan di venue. Menurut pelatih asal Brasil ini, semua pemain

selalu disiplin dan hati-hati karena Covid-19 ada dimana-mana.

"Kita tahu Covid-19 ada dimana mana. Kita harus hati-hati, agar tidak kena dan ganggu tim di dalam kompetisi," jelasnya.

Saat ini Covid-19 menjadi lawan terberat dari semua tim. Karena jika terpapar positif, otomatis tak bisa tampil dalam pertandingan. Tentunya ini bisa merugikan tim.

Untuk itu, sejak memulai awal putaran kedua Liga 1 Indonesia 2021-2022 di Bali, skuat Bali United telah menajalani vaksin ketiga (booster) di Stadion Dipta Gianyar Bali.

Manajemen langsung memproteksi tim ini dari serangan pandemi Covid-19. Sekarang masih tersisa 14 laga lagi Liga 1 Indonesia 2021-2022. Semua tim masih berpotensi meraih gelar juara Liga 1 Indonesia 2021-2022. (Sumber : Tribun-Bali.com)

Editor: Robby Patria

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritadenpasar.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Denpasar.
Ikuti kami